Kekasih Nicklas Bartner, Philine Roepstorff menceritakan kronologi kejadian saat mantan pemain Arsenal itu memukul seorang supir taksi pada, Minggu (12/9/2018) lalu.
Seorang sopir taksi di Denmark melaporkan Nicklas Bartner ke kantor polisi setelah ia menjadi korban pemukulan.
Pemukulan yang dilakukan oleh pemain yang kerap dipanggil Lord itu menyebabkan rahang sang supir taksi patah dan harus menjalani operasi.
Namun setelah kasus itu diproses, kepolisian akhirnya memutuskan untuk membebaskan Lord.
(Baca juga: Akhiri Tur Asia Tenggara dengan Hasil Minor, Pelatih Mauritius Puas)
Melalui media sosial Instagram, Philine Roepstorff menjelaskan alasan sang kekasih sampai memukul sopir taksi itu.
Halo semuanya. Meskipun aku tidak merencanakan ini sebelumnya, tetapi aku merasa perlu menjelaskan tentang kejadian Minggu malam.
Berbagai surat kabar menulis jika sopir taksi itu telah diserang oleh Nicklas, tetapi apa yang ditulis tidak persis seperti yang terjadi sebenarnya.
Sekitar pukul dua pagi, Nicklas ingin pulang ke rumah dan tidur sehingga kami memutuskan untuk naik taksi di King's New York. Seharusnya tidak memerlukan waktu lama untuk mencapai rumah Nikclas.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | instagram.com/philineroepstorff |
Komentar