"Jika pemain tidak senang dengan sesuatu, pergilah ke tempat yang tepat. Jika pemain senior tidak menghargai pelatih mereka, bagaimana Anda berharap rekan setim Anda yang lebih muda bisa tumbuh dan berkembang? Mereka akan mengikuti seniornya dan semua ini tidak akan berakhir," ungkap Jalani.
"Saya berkomentar bukan karena saya suka menciptakan masalah, tetapi sebagai bekas pemain saya memiliki tanggung jawab," lanjutnya.
(Baca Juga: Manny Pacquiao Disergap Perasaan Ragu dengan Niat Bertarung Amir Khan)
Jalani pun memberi saran kepada BAM untuk meninjau ulang dengan semua program yang mereka miliki.
Jalani juga mengharapkan Program Podium Nasional mampu mencapai sasaran-sasaran yang ditargetkan.
"BAM menghabiskan begitu banyak uang untuk pemain-pemain ini, memberi mereka fasilitas terbaik. Beberapa di antaranya berhasil, lainnya gagal. Harus ada peninjauan," jelas Jalani.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Nst.com.my |
Komentar