Petenis tunggal putri berkebangsaan Amerika Serikat, Serena Williams, dituntut untuk segara meminta maaf.
Tuntutan tersebut disampaikan oleh salah satu wasit tenis veteran, Christianson, menyusul kejadian kontroversial yang dialami Williams pada pertandingan final US Open 2018.
Pada laga puncak US Open 2018, Williams ditantang wakil Jepang, Naomi Osaka.
Bertanding di Arthur Ashe Stadium, New York, Amerika Serikat, Minggu (9/9/2018), Osaka berhasil menang dua set dengan skor 6-2, 6-4.
Sebelum merebut kemenangan, pertandingan antara Williams dan Osaka diwarnai perselisihan sengit.
(Baca Juga: Ini Alasan Mengapa Khabib Nurmagomedov Sangat Termotivasi untuk Menghancurkan Conor McGregor)
Williams sempat bersitegang dengan wasit yang memimpin jalannya pertandingan, Carlos Ramos.
Perselisihan bermula ketika mantan petenis nomor satu dunia itu mendapatkan peringatan karena sebuah pelanggaran.
Peringatan tersebut ternyata dibantah oleh Williams dan mengatakan kepada wasit bahwa dia tidak mungkin menipu untuk meraih kemenangan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | express.co.uk |
Komentar