Pada tahun 2015, Lee/Yoo masih berada dalam puncak performa mereka dengan mendominasi berbagai turnamen bulu tangkis dunia.
Lee/Yoo saat itu juga berstatus sebagai pasangan ganda putra nomor satu dunia dan merupakan lawan yang sulit ditaklukkan.
Namun, pada babak pertama All England Open 2015, Lee/Yoo kalah 16-21, 19-21 dari duo Mads dalam laga yang berlangsung selama 49 menit.
"Pada waktu (turnamen) itu, pertemuan dengan Marcus/Kevin juga menjadi salah satu titik balik kami," kata Conrad-Petersen.
Duo Mads sukses melaju hingga semifinal All England Open 2015 setelah mengalahkan Marcus/Kevin dengan skor 21-11, 10-21, 21-13 dalam tempo 50 menit pada babak perempat final.
Namun, mereka gagal menjuarai All England Open 2015 setelah kalah 15-21, 9-21 dari Fu Haifeng/Zhang Nan (China) pada laga semifinal.
Hingga saat ini, Mads Pieler Kolding/Mads Conrad-Petersen masih menjadi salah satu pasangan ganda putra andalah Denmark meskipun sama-sama telah berusia 30 tahun.
Pada pekan ke-44 yang terhitung sejak Kamis (1/11/2018), duo Mads masih berada dalam jajaran top 10 ganda putra dunia dengan menduduki peringkat keenam dunia.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | badmintonworld.tv |
Komentar