Ganda campuran Indonesia masih menyisakan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang akan berhadapan dengan wakil Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.
Pada sektor ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menjadi pasangan Indonesia pertama yang bertanding.
Marcus/Kevin akan berhadapan pasangan Korea Selatan, Min Hyuk Kang/Kim Won Ho, yang akan berlangsung sekitar pukul 17.40 WIB.
Selain Marcus/Kevin, ganda putra Indonesia masih menyisakan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.
Sedangkan pada sektor ganda putri, Indonesia tinggal bertumpu pada pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang akan berhadapan dengan Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan) pada babak kedua.
Berikut jadwal pertandingan wakil Indonesia yang belum bertanding (hingga berita ini diturunkan):
- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (INA) vs Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (MAS) - 17.00 WIB
- Greysia Polii/Apriyani Rahayu (INA) vs Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong (KOR) - 17.50 WIB
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (INA) vs Min Hyuk Kang/Kim Won Ho (KOR) - 17.40 WIB
- Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso (INA) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (IND) - 18.30 WIB
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (INA) vs Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (JPN) - 18.30 WIB
Bagi BolaSporter yang ingin menyaksikan perjuangan wakil Indonesia, berikut link live streaming Fuzhou China Open 2018:
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar