Setelah itu, kedua pasangan kembali bergantian mendulang poin hingga imbang 20-20.
Alhasil, gim kesatu pun harus diselesaikan dengan setting point.
Pada fase inilah, Marcus/Kevin menunjukkan kematangan mental bertanding.
Mereka memenangi gim kesatu setelah memetik dua poin secara beruntun.
Kondisi serupa kembali terjadi pada gim kedua.
Seperti pada gim sebelumnya, Marcus/Kevin dan Astrup/Rasmussen terlibat aksi saling kejar poin mulai dari kedudukan 1-1 sampai 10-10.
Namun, satu poin yang diraih berikutnya memastikan Marcus/Kevin lebih dulu mencapai poin interval.
Selepas jeda, Astrup/Rasmussen sempat membalikkan keadaan dengan unggul 15-12.
Akan tetapi, hal ini tidak berlangsung lama.
Lima poin beruntun yang dipetik Marcus/Kevin mengubah skor menjadi 17-15 untuk keunggulan mereka.
Astrup/Rasmussen masih bisa menambah dua poin lagi, tetapi laju Marcus/Kevin sudah tidak bisa dibendung.
Duet berjulukan Minions itu meraih kemenangan straight game dalam tempo 40 menit setelah memetik dua poin beruntun saat kedudukan 19-17.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar