- Daya Tahan Jadi Fokus Utama Pelatih Siapkan Anthony Ginting ke BWF World Tour Finals 2018
- Anthony Ginting Ingin Jadikan BWF World Tour Finals 2018 sebagai Momen Tembus Top 5 Dunia
"Yang penting, sejak awal kondisi Anthony harus bagus dari segi pikiran dan mental, lalu fokus dan tujuannya (pada BWF World Tour Finals 2018) apa," kata dia.
"Turnamen ini kan final, termasuk bergengsi juga, menentukan peringkat siapa yang terbaik (di akhir tahun)," tutur Hendry lagi.
Selain menyiapkan dari segi pikiran dan mental, Hendry juga mengaku tengah memberi materi latihan yang fokus kepada peningkatan daya tahan Anthony di atas lapangan.
Materi latihan itu, kata Hendry, sudah terbukti mujarab saat Anthony menjalani periode turnamen dari Asian Games 2018 hingga China Open 2018.
Berbeda dengan turnamen BWF World Tour reguler, BWF World Tour Finals 2018 hanya diikuti oleh delapan wakil terbaik pada setiap nomor pertandingan.
Anthony Sinisuka Ginting lolos setelah menempati peringkat kedelapan pada klasemen akhir "Race to Guangzhou".
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar