Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, mengaku akan menjajal strategi baru pada pertandingan terakhir penyisihan grup BWF World Tour Finals 2018, Jumat (14/12/2018).
Greysia/Apriyani baru saja menelan kekalahan dari pasangan China, Chen Qingchen/Jia Yifan, pada lanjutan penyisihan Grup A, Kamis (13/12/2018).
Kekalahan tersebut menjadi yang kedua kalinya setelah pada hari pertama, Rabu (12/12/2018), kalah dari pasangan Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi.
Baca Juga:
- Jadwal BWF World Tour Finals 2018 Hari Ke-2 - Momentum Anthony Ginting Akhiri Tren Buruk Kontra Shi Yuqi
- Link Live Streaming BWF World Tour Finals 2018 - Setelah 3 Bulan, Marcus/Kevin Akhirnya Jumpa Musuh Bebuyutan
- BWF World Tour Finals 2018, Video Reli 109 Pukulan Hafiz/Gloria Vs Watanabe/Higashino
Pada pertandingan terakhir besok, Greysia/Apriyani akan berhadapan dengan pasangan tuan rumah, Du Yue/Li Yunhui.
Pasangan Indonesia mengaku kecewa karena tidak bisa tampil konsisten dalam setiap turnamen internasional.
"Kami kecewa dengan penampilan kami, pelatih juga, dan semua orang pasti kecewa," kata Greysia Polii dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Kami pun merasa begitu, kenapa kami tidak bisa menjaga konsistensi kami? Tetepai memang ini yang harus kami hadapi," ujarnya.
Pada laga kontra Du/Li, Greysia/Polii bakal menerapkan strategi baru.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar