Empat tahun kemudian, Budiman baru bergabung bersama Persib untuk menangani tim U-21.
Tim promosi Liga 1 2019, Semen Padang, menargetkan posisi lima besar dalam keikutsertaannya kembali di kompetisi sepak bola kasta tertinggi Indonesia. https://t.co/RbOyJWNfM6
— BolaSport.com (@BolaSportcom) January 13, 2019
(Baca Juga: Resmi, Persib Bandung Rekrut Trio PSMS Medan)
Di Persib Bandung, karier kepelatihannya melejit.
Dua tahun berturut-turut (2017 dan 2018) ia mampu membawa Persib U-19 melaju sampai partai final, di mana salah satunya berhasil keluar sebagai juara.
Begitupun dengan tim U-16, di mana pada tahun ini Budiman sukses mengantar Persib menjuarai Elite Pro Academy PSSI atau Liga 1 U-16.
Namun, kesuksesannya sebagai pelatih justru menjadi ironi tersendiri bagi Budiman.
(Baca Juga: Satu Faktor yang Bisa Buat Persib Jadi Tim Solid pada Musim Depan)
Ketika masih aktif sebagai pemain, Budiman tak pernah memberikan prestasi kepada Maung Bandung.
Sebaliknya, ia malah berhasil memberi gelar juara kapada tim rival, Macan Kemayoran.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | persib.co.id |
Komentar