- Philippe Coutinho Hanya Butuh Satu Tahun untuk Dapat Karma dari Liverpool
- Neymar Sudah 5 Kali Merengek ke Barcelona untuk Dipulangkan
Bintang kemenangan Iran, Sardar Azmoun sejatinya telah memutuskan pensiun dari timnas Iran usai Piala Dunia 2018.
Pemain 23 tahun itu tampil di bawah performa terbaiknya di tiga laga pada Grup B Piala Dunia 2018.
Pengguna nomor 20 di timnas Iran ini mengungkapkan kritik kepadanya yang diutarakan lewat dunia maya menjadi salah satu sebab keputusannya pensiun dini.
Azmoun juga mengungkapkan kondisi kesehatan ibunya juga memburuk akibat kritik yang terus menghujaninya.
"Bermain di tim nasional adalah kehormatan besar bagi saya. Sayangnya, saya harus mengambil keputusan mengucapkan selamat tinggal kepada tim nasional," katanya dalam akun Instagram.
Meski demikian, Azmoun memutuskan mengubah keputusannya saat dipanggil oleh pelatih Iran, Carlos Queiroz pada laga persahabatan September 2018.
Azmoun menyatakan jika Queiroz sangat membantunya mengubah keputusan untuk pensiun dini untuk timnas.
"Saya adalah tentara untuk negara saya, senang kembali lagi ke timnas," ujar Azmoun dilansir BolaSport.com dari Mehrnews.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | THE-AFC.COM, mehrnews.com |
Komentar