(Baca Juga: Persib Bandung Tak Mau Gegabah Umumkan Skuat untuk Musim Depan)
Setelah itu, tongkat estafet pelatih asing berlanjut kepada sosok Arcan Iurie yang hanya mampu membawa Persib berada di peringkat ke-12 Liga Indonesia 2006.
Pelatih asal Moldova itu pun akhirnya mengundurkan diri pada pertengahan musim 2007.
Tiga musim kemudian, Maung Bandung kembali ditangani pelatih asing bernama Darko Janackovic.
Namun, kepemimpinan pria asal Prancis itu tak berlangsung lama lantaran mendapatkan desakan dari para pemain dan akhirnya diganti oleh Jovo Cuckovic.
Sama dengan Darko, kiprah Jovo sudah harus terhenti ketika belum genap semusim melatih dan digantikan oleh Daniel Rukito yang membawa Persib di peringkat ketujuh klasemen akhir Liga Indonesia 2010.
(Baca Juga: Wonderkid Persib Bandung Antusias Gabung Timnas U-22 Indonesia)
Pada musim 2011, Maung Bandung kembali kepincut dengan pelatih asal Serbia, Drago Mamic, yang hanya mampu mengantarkan Persib berada di peringkat kedelapan Liga Indonesia.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar