"Apalagi kami sudah tahu permainan masing-masing, jadi ini tinggal siapa yang lebih siap dan pintar melihat peluang," kata dia lagi.
Pada babak perempat final, Praveen/Melati akan berhadapan dengan unggulan kedua asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Kedua pasangan pernah bertemu tahun lalu pada China Open. Saat itu, Praveen/Melati kalah 11-21 dan 13-21.
Praveen/Melati mengatakan mereka masih akan mengandalkan komunikasi sebagai kunci pertandingan mereka.
“Buat besok juga kuncinya harus komunikasi. Kalau salah satu jelek mainnya, harus saling menyemangati dan saling dukung. Sama besok harus lebih yakin lagi dan enjoy,” kata Melati.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar