Dalam regulasi LCA 2019 pasal 24.4.1 disebutkan bahwa klub bisa mendaftarkan tiga pemain pengganti pada 7 hari sebelum hari pertandingan.
Syaratnya, pemain yang diganti harus disertai bukti medis bahwa sedang mengalami cedera.
Kabarnya, Rezaldi Hehanussa mengalami cedera sehingga ada kemungkinan dia digantikan oleh Jaime. Sementara Beto belum diketahui akan menggantikan siapa.
2. Persija sudah mendaftarkan keduanya pada deadline 21 Januari
Sebelumnya, Persija sudah dikabarkan mendaftarkan 24 pemainnya untuk bertanding di kualifikasi LCA.
Dari daftar itu, Persija tetap menyertakan empat pemain yang tidak bisa dimainkan, yakni Vinicius Lopes Laurindo, Ryuji Utomo, Jakhongir Abdumuminov, dan Bruno Matos.
Baca Juga : Ini Daftar 24 Pemain Persija Jakarta untuk Liga Champions Asia 2019
Bisa jadi Persija tak menyertakan Jaime dan Beto dalam pengumumannya meski sebenarnya mereka berdua termasuk dalam skuat yang didaftarkan sehingga tim berkekuatan 26 pemain.
Hal itu bisa saja terjadi lantaran memang tak ada pengumuman skuat resmi dari Persija, melainkan hasil penelusuran dari wartawan saat mencoba menggali informasi dari klub soal skuat untuk LCA.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport. com |
Komentar