Baca Juga : Chant 'We Want Kyrie' Tak Ganggu Irving Raih Kemenangan untuk Celtics
"Kami jelas berpikir bahwa Porzingis adalah talenta muda yang hebat, mirip dalam banyak hal dengan Dirk (Nowitzki)," ucap pelatih kepala Dallas Mavericks, Rick Carlisle.
"Situasi ini serupa dengan era Dirk dan Steve Nash, hanya saja para pemain ini (Doncic dan Porzingis) lebih tinggi," kata Carlisle lagi.
Cedera lutut Kristaps Porzingis diklaim tim medis Knicks telah membaik.
Pebasket berkebangsaan Latvia itu dilaporkan sudah mulai berlatih di lapangan selama 45 menit.
Salah dua menu latihan Porzingis ialah melakukan tembakan tiga poin dan dunk.
Berdasarkan jadwal, Kristaps Porzingis akan diperkenalkan ke publik oleh Dallas Mavericks pada Senin (4/2/2019) waktu setempat.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | ESPN |
Komentar