Kehadiran Ronda Rousey ternyata mendapat sambutan hangat dari WWE Universe (sebutan penggemar WWE, red).
Meski masih dikritik karena tak memiliki teknik gulat mumpuni, nyatanya hal itu tak menghentikan WWE untuk terus memberi push kepada perempuan asal California tersebut.
Terbukti, sekitar empat bulan seusai beraksi di WrestleMania 34, Ronda Rousey langsung mendapat gelar perdana di WWE saat tampil di Summer Slam 2018 (19/8/2018).
Kala itu, Rousey sukses memenangkan sabuk WWE Raw Women's Championship seusai mengalahkan Alexa Bliss.
Baca Juga : Hasil SummerSlam 2018 - 4 Gelar Berpindah Tangan, Ronda Rousey Dapat Sabuk Pertamanya di WWE
Ronda Rousey pun seakan menjelma menjadi anak kesayangan baru Vince McMahon di divisi wanita WWE.
Bahkan, dari data yang didapat BolaSport.com dari ESPN, Rousey belum pernah sekali pun menderita kekalahan (secara bersih) selama tampil WWE.
Hal tersebut memungkinkan Ronda Rousey untuk masih memegang sabuk WWE Raw Women's Championship hingga saat ini.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | espn.com, wwe.com |
Komentar