Unggul satu set tak lantas memudahkan perjuangan Halep dalam mengalahkan Svitolina.
Sebaliknya, Svitolina yang juga bermain pantang menyerah berhasil menguasai jalannya pertandingan set kedua.
Seakan bangun dari tidurnya, Svitolina menyerang Halep dari area baseline untuk mendulang poin demi poin.
Baca Juga : Comeback Kei Nishikori Berlanjut Hingga Semi Final Rotterdam Open 2019
Dari segi pertahanan, Svitolina juga betul-betul menguasai lapangan.
Hal inilah yang membuat Halep sedikit frustrasi hingga akhirnya gagal memenangi set kedua.
Pada set ketiga, Halep nyaris menelan kekalahan keempat beruntun dari Svitolina setelah sang lawan mendapat kesempatan melakukan break point pada gim keenam.
Andai Svitolina mampu meraih break point tersebut, dia akan unggul 5-1 atas Halep.
Akan tetapi, hal itu urung terjadi.
Halep mampu mempertahankan service game-nya dan berbalik mendapatkan tiga break point atas Svitolina untuk memenangi set ketiga.
Pada laga final Qatar Open 2019, Simona Halep akan menghadapi Elise Mertens (Belgia).
Akibat Malu Lihat Kelakuan Ibunya, Wonderkid AS Roma Ambil Tindakan Frontal Ini https://t.co/Bcqh5HuQJi
— BolaSport.com (@BolaSportcom) February 16, 2019
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BBC, The Star |
Komentar