Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Indonesia - Tira Persikabo Akui Persija Lebih Favorit Lolos

By Muhammad Robbani - Rabu, 20 Februari 2019 | 16:09 WIB
Skuat Tira Persikabo saat bertandang ke markas Semen Padang pada laga leg pertama 32 besar Piala Indonesia di Stadion Haji Agus Salim, Padang, 25 Januari 2019.
Intsagram.com/pstni_official
Skuat Tira Persikabo saat bertandang ke markas Semen Padang pada laga leg pertama 32 besar Piala Indonesia di Stadion Haji Agus Salim, Padang, 25 Januari 2019.

BOLASPORT.COM - Asisten pelatih Tira Persikabo Miftahudin Mukson mengakui bahwa timnya bukan favorit dibandingkan dengan Persija Jakarta menjelang leg kedua babak 16 besar Piala Indonesia 2018.

Tira Persikabo bakal dijamu Persija Jakarta pada leg kedua babak 16 besar Piala Indonesia di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Kamis (21/2/2019), pukul 15.00 WIB.

Sebelumnya, kedua tim bermain imbang 2-2 pada leg pertama yang digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (17/2/2019).

Dengan hasil itu, tentu Persija lebih diuntungkan dan lebih berpeluang besar untuk lolos ke babak 8 besar karena punya modal gol tandang di kandang Tira Persikabo.

"Pasca-leg pertama di mana hasilnya imbang 2-2, tentu kami saat ini di bawah Persija berdasarkan sistem yang dianut Piala Indonesia," kata Miftahudin Mukson dalam jumpa pers, Rabu (20/2/2019).

Baca Juga : Persib Bandung Vs Tira Persikabo Jadi Laga Pembuka Piala Presiden 2019

"Semua tahu Persija tim besar, kami baru terbentuk 2019 dan masih banyak belajar. Kami berusaha menampilkan yang terbaik, dengan sistem yang sudah disiapkan coach (Rahmad Darmawan)," ujarnya menambahkan.

Asisten pelatih dan pemain Tira Persikabo Miftahudin Mukson (tengah) serta Manahati Lestusen dalam jumpa pers di ruang media Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Rabu (20/2/2019).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Asisten pelatih dan pemain Tira Persikabo Miftahudin Mukson (tengah) serta Manahati Lestusen dalam jumpa pers di ruang media Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Rabu (20/2/2019).

Miftahudin Mukson sendiri akan bertindak sebagai caretaker Tira Persikabo pada laga nanti dikarenakan Rahmad Darmawan tengah mengambil kursus lisensi AFC Pro.


Editor : Beri Bagja
Sumber : BolaSport. com
REKOMENDASI HARI INI

Dapat Kesan Positif dari Bruno Fernandes, Ruben Amorim bakal Sukses di Man United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Real Sociedad
12
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X