Rohit Chand telah kembali ke Persija Jakarta pada Sabtu (23/2/2019).
Sementara itu sang striker Persija, Marko Simic masih menjalani proses hukum di Australia karena kasus dugaan pelecehan seksual.
3. Arema FC
Arema FC kedatangan amunisi di barisan depan yang merupakan mantan pemain Persebaya Surabaya.
Ia adalah Ricky Kayame yang telah mengikuti latihan perdana pada Rabu (27/2/2019).
General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo mengatakan Ricky Kayame akan segera gabung latihan.
"Insyaallah besok Ricky sudah mulai latihan bareng," ujar Ruddy dilansir BolaSport.com dari Surya.
Ricky Kayame didatangkan berdasarkan rekomendadi tim pelatih.
"Insyaallah, ini berdasarkan rekomendasi tim pelatih. Tim pelatih menyodorkan nama pemain untuk menambah kekuatan tim," ujar Ruddy Widodo.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar