"Dia mengatakan, 'Anda harus jadi diri sendiri dan bahagia. Jangan malu dan takut pada semuanya. Saya di sini untuk menolong Anda'," tutur Neymar menambahkan.
Neymar juga mengungkapkan bahwa dia awalnya sempat kurang percaya diri hingga menangis di ruang ganti karena merasa tak dapat memainkan karakternya.
Perkataan Messi tersebut pun membuat Neymar kembali yakin untuk menunjukkan ciri khasnya seperti saat bermain bersama Santos.
"Saya tidak bermain dengan gaya saya dan hasil yang diharapkan tidak datang," tutur Neymar.
"Saya lalu berpikir jika Messi memberi tahu saya seperti itu, mengapa tidak dicoba?
"Peristiwa itulah yang membuat saya merasa lebih tenang, dan mulai berteman dengan Messi," imbuh dia.
Baca Juga : VIDEO - Masih Cedera, Neymar Sudah Bisa Asyik Berjoget di Brasil
Saat ini, Neymar tengah menjalani rehabiltasi lanjutan di Brazil guna menyembuhkan cedera kaki yang didapatnya pada Januari.
Pemain berusia 27 tahun itu akan kembali absen saat PSG menjamu Manchester United dalam laga leg kedua 16 besar Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Rabu (6/3/2019).
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar