Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cabang Bola Tangan Tidak Dipertandingkan pada PON Papua 2020

By Nestri Yuniardi - Selasa, 5 Maret 2019 | 16:14 WIB
Pemain bola tangan putra Indonesia, Bagas (8) saat berlaga di Asian Games 2018.
INASGOC
Pemain bola tangan putra Indonesia, Bagas (8) saat berlaga di Asian Games 2018.

BOLASPORT.COM - Rapat Tahunan yang diselenggarakan oleh KONI Provinsi Papua (1-2 Maret) memutuskan sejumlah hal, salah satunya jumlah cabang yang akan dipertandingkan pada (Pekan Olahraga Nasional) PON 2020.

Rapat yang digelar di Jayapura, Papua, tersebut memutuskan bahwa akan ada 46 cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada PON 2020.

Akan tetapi, hasil rapat tersebut memberikan kabar kurang baik bagi salah satu cabang olahraga (cabor).

Dilansir BolaSport.com dari Antara, bola tangan tidak termasuk dalam daftar 46 cabor yang bakal dipertandingkan pada PON 2020 di Papua.

Hal itu lantas menimbulkan kekecewaan Wakil Sekjen Pengurus Besar Asosiasi Bola Tangan Indonesia (PB ABTI), Andi Zamzami.

"Berdasarkan hasil rapat tahunan KONI Provinsi Papua yang dilakukan di Papua pada 1-2 Maret lalu, telah diputuskan sebanyak 46 cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada (PON) XX," ucap Andi dikutip dari Antara.

"Namun, sayangnya tak ada olahraga bola tangan dalam 46 cabang olahraga yang akan dipertandingkan itu," kata dia melanjutkan.

Padahal, menurut Andi seharusnya bola tangan masuk ke dalam daftar cabang olahraga PON 2020.

Baca Juga : All England Open 2019 - Minarti Timur Ungkap Kesiapan Tunggal Putri Indonesia

Hal tersebut merujuk pada Surat Keputusan (SK) KONI Pusat No. 72 Tahun 2018.

"Kalau sesuai dengan SK KONI Pusat seharusnya ada cabang olahraga bola tangan," ujar Andi.

"Bola tangan adalah olahraga yang sudah go international, seperti SEA Games, Asian Games, bahkan Olimpiade, seharusnya ini (bola tangan) dimasukkan," kata dia.

Andi pun mengklaim bahwa biaya operasional yang dibutuhkan untuk menggelar cabang bola tangan tidak besar.

Sebab kebutuhan lapangan bola tangan hampir sama ukurannya dengan lapangan futsal.

Andi pun juga mengaku bahwa fasilitas kebutuhan pertandingan bola tangan pada Asian Games 2018 masih bisa digunakan untuk PON 2020.

Baca Juga : Pemain Denmark Ini Sebut Penampilan Kento Momota Nyaris Sempurna

"Kami sudah berkoordinasi mengenai peralatan, juga tidak perlu beli," kata Andi.

"Pemerintah sudah belikan pada saat pelaksanaan Asian Games 2018, sebenarnya tidak perlu menghapus cabang olahraga bola tangan di PON 2020," kata Andi lagi.

Sebagai langkah berkelanjutan menghadapi keputusan tersebut, Andi pun tengah merundingkan dengan Kemenpora selaku induk tertinggi olahraga Indonesia agar cabang bola tangan tetap dipertandingkan pada PON 2020 di Papua.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Antara
REKOMENDASI HARI INI

Janjikan Bonus, Umuh Muchtar: Penting Persib Kondusif dan Juara

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136