Disebut Ismed Sofyan, rekan-rekannya pun juga sudah terbiasa menempuh perjalanan jauh seperti ini.
"Saya melihat rekan-rekan juga begitu. Mereka harus lebih segar dong sebab banyak pemain muda dalam rombongan," kata Ismed Sofyan.
"Masa, saya yang sudah senior segar begini yang muda tidak," ujar Ismed Sofyan lagi yang dikutip dari rilis Persija.
Baca Juga: Fabiano Beltrame Ungkap Alasan Belum Bisa Gabung dengan Persib Bandung
Kiper muda Macan Kemayoran, Gianluca Pagliuca Rossy menjadi salah satu pemain yang ikut rombongan.
"Ya, saya senang bisa ikut di antara pemain-pemain senior," tutur Gianluca Pagliuca Rossy.
Baca Juga: Awal Positif untuk PSSI dari Timnas Indonesia di Bawah Simon McMenemy
Sementara itu, pelatih Persija Ivan Kolev meminta anak asuhnya untuk melupakan rasa lelah dan berkonsentrasi penuh menyambut laga.
"Ini pertandingan Piala AFC. Kami harus konsentrasi penuh," ucap pelatih asal Bulgaria itu singkat.
Baca Juga: Menuju Laga PSIS Vs Kalteng Putra, Ini Himbauan dari Panser Biru
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport. com |
Komentar