Sumbangan gelar Di Stefano hanya juara Piala Super Spanyol pada masa bakti keduanya.
7. Leo Beenhakker (1986-1989, 1992)
Kesuksesan Beenhakker terjadi pada masa bakti pertamanya dengan raihan 6 gelar.
Setelah kembali tiga tahun berselang, dia tak meneruskan tradisi tersebut.
Baca Juga : Konferensi Pers Pertama Zidane Selaku Pelatih Real Madrid Ditonton 18.527 Orang
8. Vicente del Bosque (1994, 1996, 1999-2003)
Satu lagi pelatih tambal sulam yang melakoni masa kerja singkat pada dua periode pertamanya.
Del Bosque baru sukses besar ketika menjadi pelatih permanen di periode ketiga dengan torehan 7 trofi, termasuk sepasang gelar Liga Champions 1999-2000 dan 2001-2002.
9. Fabio Capello (1996-1997, 2006-2007)
Capello membawa Real Madrid menjuarai Liga Spanyol pada dua kesempatan terpisah di era kepemimpinannya.
10. John Toshack (1989-1990, 1999)
Membawa klub memenangi Liga Spanyol di musim perdananya, lalu melakoni periode kedua dalam jeda yang jauh, yakni 10 tahun kemudian.
11. Jose Antonio Camacho (1998, 2004)
Walau dua kali ditunjuk buat memegang kendali kepelatihan, Camacho ibarat tidak berjodoh dengan Real Madrid.
Rezim pertamanya cuma berlangsung 22 hari, sedangkan kesempatannya melatih untuk kali kedua hanya berjalan 6 pertandingan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Marca.com, as.com, Realmadrid.com |
Komentar