"Ya waktu jadwal yang padat bagi kami, tapi nanti saya akan cari cara supaya para pemain tetap bisa bermain dengan bagus, karena laga ini sangat menentukan," tuturnya.
Baca Juga : Sadar Kekuatan Persija, Pelatih PSS Sleman Harapkan Keberuntungan
Laga PSS vs Persija dipastikan akan berjalan seru karena merupakan duel juara beda kasta.
PSS sukses menjadi juara Liga 2 2018 lalu dan merebut tiket promosi ke Liga 1 2019.
Sementara itu, Macan Kemayoran sukses meraih gelar juara Liga 1 2018.
Bila Persija sukses mengalahkan Elang Jawa, tim beraliaskan Macan Kemayoran dipastikan akan lolos ke babak 8 besar Piala Presiden 2019.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar