Baca Juga : Daftar Top Scorer Liga Inggris - 9 Laga 9 Gol, Sadio Mane Meroket ke Posisi 2
"Kami sangat bangga akan penghargaan yang diberikan MURI kepada Free Fire. Hal ini menandakan bahwa eSports akan kian menjadi penyalur bakat yang terus berkembang bagi anak bangsa," ujar Christian Wihananto.
"Penghargaan ini juga menandakan popularitas Free Fire sebagai Game Mobile nomor 1 di Tanah Air."
"Sejauh ini belum ada game Battle Royale lain yang mendapatkan penghargaan dari MURI."
"Tentunya ini juga menjadi motivasi besar bagi Garena Indonesia, khususnya tim Free Fire untuk bekerja lebih keras dalam memberikan yang terbaik bagi seluruh pemain kami," tutur Christian Wihananto menambahkan.
Baca Juga : Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Blunder Perdana Van Dijk, Liverpool Geser City
Direktur Shopee Indonesia, Handhika Wiguna Jahja, pun ikut bersukacita bisa menjadi bagian dari keberhasilan Free Fire Shopee Indonesia Masters 2019.
"Sebagai sesama perusahaan penyedia produk digital, Shopee sangat bangga menjadi bagian dari suksesnya Free Fire Shopee Indonesia Masters," kata Handhika Wiguna Jahja.
"Hal ini merupakan bukti dari komitmen kami untuk mendukung perkembangan eSports di Indonesia dengan mempersembahkan event turnamen seperti FFSIM bersama Garena."
"Melalui layanan dari Shopee, Survivors dapat memanjakan diri dengan sistem Top Up Diamond yang lebih mudah dan nyaman," ucap Handhika Wiguna Jahja melanjutkan.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | ff.garena.com |
Komentar