Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Lengkap Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2019 - Indonesia Juarai Grup C Usai Tumbangkan Thailand

By Delia Mustikasari - Kamis, 21 Maret 2019 | 22:14 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berhasil menyumbang poin pertama pada penyisihan Grup C melawan Thailand di Kejuaraan Beregu Campuran Asia (Tong Yun Kai Cup) 2019, Hong Kong, Kamis (21/3/2019)
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berhasil menyumbang poin pertama pada penyisihan Grup C melawan Thailand di Kejuaraan Beregu Campuran Asia (Tong Yun Kai Cup) 2019, Hong Kong, Kamis (21/3/2019)

BOLASPORT.COM - Indonesia menyelesaikan perjuangan pada fase grup dengan hasil sebagai Juara Grup C di Queen Elizabeth Stadium, Wanchai, Hong Kong, 19-24 Maret.

Indonesia menang 4-1 atas Thailand Setelah pasangan ganda campuran, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow menyumbangkan poin terakhir dengan mengalahkan Nipitphon Phuangphuapet/ Savitree Amitrapai, 21-15, 21-11, Kamis (21/3/2019).

Poin pertama bagi Indonesia didapat dari pasangan ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melalui dua gim langsung.

Thailand berhasil menyamakan kedudukan 1-1 setelah Fitriani kalah dari Pornpawee Chochuwong dalam laga berdurasi 62 menit.

Tim Merah Putih kembali unggul setelah tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito menang atas Suppanyu Avihingsanon dua gim langsung.

Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta juga sukses mengantongi kemenangan mudah atas ganda putri Thailand. Ketut/Rizki mengalahkan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai, dengan skor 21-13, 21-11.

Baca Juga : Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2019 - Tontowi/Winny Tutup Kemenangan Indonesia 4-1 atas Thailand

"Sebagian besar sudah tahu permainan mereka, karena sudah pernah ketemu juga. Kendala lapangan yang kemarin juga sudah diwanti-wanti, sudah diingatkan untuk antisipasi. Untuk babak berikutnya kami ingin bisa main lebih konsisten dan meningkatkan secara individu,” kata Rizki.

“Kalau bisa ganda putri bisa sumbang poin terus,” ujar Ketut.

Pada perempat final, Indonesia masih menunggu pengundian lawan yang akan berlangsung setelah semua pertandingan hari ini (21/3/2019) selesai.

Pertandingan babak penyisihan grup mengirimkan delapan negara, yaitu Jepang, Hong Kong, Taiwan, Singapura, Indonesia, Thailand, China, dan Malaysia.

Baca Juga : Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2019 - Shesar Hiren Terbantu dengan Rekaman Video Pertandingan Lawan

Berikut hasil lengkap pertandingan Indonesia melawan Thailand (4-1).

Ganda putra: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Tinn Isriyanet/Tanupat Viriyangkura: 21-18, 21-14

Tunggal putri: Fitriani vs Pornpawee Chochuwong: 21-16, 17-21, 13-21

Tunggal putra: Shesar Hiren Rhustavito vs Suppanyu Avihingsanon: 21-11, 21-15

Ganda putri: Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai: 21-13, 21-11

Ganda campuran: Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow vs Nipitphon Phuangphuapet/ Savitree Amitrapai: 21-15, 21-11 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Badminton Indonesia.org
REKOMENDASI HARI INI

Carlo Ancelotti Mulai Ketar-ketir Real Madrid Jadi Tim Gampang Kalah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X