"Kami harus lebih siap dari kemarin, harus berani capek, tambah fokus dan tidak buang-buang poin," tutur Rehan.
Rehan/Lisa bukan satu-satunya wakil Indonesia yang membukukan kemenangan.
Pasangan ganda putri, Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto dan Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga lolos ke perempat final.
Yulfira/Jauza mengalalahkan Pooja Dandu/Sanjana Santosh (India), dengan skor 21-14, 18-21, 21-19.
Agatha/Fadia yang merupakan unggulan kedelapan, menundukkan Nikoletta Bukoviczki/Daniella Gonda (Hungaria), dengan skor 21-14, 21-7.
Sektor tunggal putra turut menambah ramai wakil Indonesia.
Gatjra Piliang Fiqihillahi Cupu melaju ke perempat final dengan mengalahkan Mithun Manjunath (India), dengan skor 21-9, 21-18.
Namun, tiga wakil harus tersisih. Mereka adalah Choirunnisa dan dua pasangan ganda putra, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan Pramudya Kusumawardana Riyanto/Yeremia Erich Yoche Yacob.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Badminton Indonesia |
Komentar