Rating terburuk pemain timnas U-23 Indonesia pada laga kontra Thailand dipegang oleh Saddil Ramdani.
Pergerakannya di sisi kanan tak efektif sehingga harus ditarik keluar pada awal babak kedua dan digantikan dengan Sani Riski.
Baca Juga : Klasemen Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23, Timnas Indonesia Merana
Rapor merah juga didapatkan oleh duet lini belakang timnas U-23 Indonesia yang kebobolan empat gol pada laga tersebut.
Rachmat Irianto dan Andy Setyo tak kuasa membendung aliran serangan dari para pemain timnas U-23 Thailand.
Khusus Irianto, noda lain pada pertandingan ini adalah saat dirinya melanggar pemain Thailand dan berbuah penalti untuk lawan.
Di sisi bek kiri, Firza Andika juga berandil dalam terciptanya gol ketiga Thailand.
Pemain tim Belgia, AFC Tubize, itu salah mengantisipasi sehingga pemain Thailand bisa mengirim umpan silang dan berujung dengan gol kedua Supachai Jaided.
Di lini tengah Luthfi Kamal yang biasanya menjadi pengatur irama permainan dikepung oleh para pemain Thailand.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar