Kejar-mengejar angka terus terjadi hingga kedudukan 11-10 untuk Ruselli pada interval gim pertama.
Memasuki poin-poin kritis pada gim pertama, Ruselli beberapa kali melakukan kesalahan sendiri, terutama saat melakukan servis yang sempat menyangkut di net dan keluar dari lapangan.
Hal itu pun menjadikan Ruselli terpaksa merelakan gim pertama menjadi miliki Takahashi.
Baca Juga : Jadwal Semifinal Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2019 - Indonesia Hadapi Jepang
Memasuki gim kedua, Ruselli beberapa kali salah antisipasi shuttlecock dari Takahashi.
Banyaknya pukulan-pukulan tanggung membuat Takahashi makin nyaman melancarkan smash.
Ruselli pun harus tertinggal cukup jauh 7-13.
Meski sempat berusaha mengejar, Ruselli belum berhasil mengatasi perlawanan Takahashi.
Dia pun menelan kekalahan dengan margin enam poin pada gim kedua.
Link Live Streaming Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020, Masih Ada Asa untuk Lolos https://t.co/DKBelldFvE
— BolaSport.com (@BolaSportcom) March 23, 2019
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Tournament Software |
Komentar