Coutinho pun menghadapi masa depan yang jauh dari pasti di level klub setelah ia bukan lagi nama pertama di line up Barcelona.
Bahkan, agen sang pemain, Kia Joorabchian dan Giuliano Bertolucci, dikabarkan sudah menawarkan sang pemain ke beberapa klub Liga Inggris karena ia kunjung tak mendapat tempat di tim utama Barca.
Brasil yang duduk di peringkat ketiga dunia ditahan imbang 1-1 oleh Panama yang menempati peringkat ke-76.
Brasil harus puas dengan skor 1-1 walau menguasai 72 persen penguasaan bola dan lawan hanya mencatatkan 1 tembakan sepanjang 90 menit duel di Porto, Portugal, tersebut.
Baca Juga : Barcelona Minta Rp1,6 Triliun bagi yang Ingin Gaet Philippe Coutinho
Pertandingan ini memutus enam kemenangan beruntun Brasil setelah Piala Dunia 2018.
Hasil tersebut historis bagi Panama yang berhasil menghindar dari kekalahan kontra Brasil untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.
Tim Samba juga terlihat mulai kendur dengan laga kontra Panama menjadi keempat kalinya secara beruntun mereka hanya berhasil mencetak 1 gol per pertandingan.
Sebelum ini, Brasil hanya menorehkan kemenangan dengan sebiji gol masing-masing lawan kontra Argentina, Uruguay, dan Kamerun.
Sebenarnya, performa Brasil dimaklumi karena Tite memakai serangkaian laga persahabatan tadi untuk mengintegrasikan beberapa pemain muda ke Tim Samba.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Oglobo |
Komentar