BOLASPORT.COM - Gelandang Manchester United, Ander Herrera, mengungkapkan bahwa Manchester United terinspirasi dari Chelsea dalam menjalani Liga Champions 2018-2019.
Manchester United tampil menawan saat berhasil melakukan comeback mengagumkan kontra Paris Saint-Germain pada babak 16 besar Liga Champions.
Meski sempat kalah 0-2 pada pertemuan pertama di Stadion Old Trafford, Man United sanggup mempermalukan PSG di Parc des Princes dengan skor 1-3.
Pasukan Ole Gunnar Solskjaer pun lolos ke perempat final berkat keunggulan agresivitas gol tandang.
Baca Juga : Romelu Lukaku Ungkap Sosok Pemain Tercepat di Manchester United
Baca Juga : Solskjaer Masih Harus Buktikan Kemampuan Taktik di Manchester United
Manchester United pun akan menghadapi Barcelona di fase delapan besar.
Namun, Man United tak difavoritkan saat melawan Barcelona.
Terkait situasi Manchester United yang tak diunggulkan, Ander Herrera mengaku klubnya akan mencontoh yang dilakukan Chelsea pada 2012.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar