Jangan lupa Biglia juga mungkin saja sudah memunculkan ketegangan di ruang ganti AC Milan.
Pertengkarannya dengan Franck Kessie membuat nama yang disebut terakhir didenda. Kessie mungkin ngambek dengan keputusan itu.
Dia tidak dimainkan sama sekali melawan Sampdoria, padahal karakter permainannya boleh jadi bisa menolong lini tengah AC Milan yang kelihatan tanpa energi dan ritmenya terlalu lamban.
Baca Juga : Ingin Permanenkan Tiemoue Bakayoko, AC Milan Minta Diskon ke Chelsea
3. Kehilangan Fokus Tanda-tanda Mulai Jemawa
AC Milan bisa masuk ke 4 besar klasemen Liga Italia setelah sempat mengalami hasil-hasil buruk pada awal musim.
Gattuso dan pasukannya bekerja keras memperbaiki diri. Peningkatan performa Bakayoko dan lini belakang adalah buktinya.
Ditambah bergabungnya Lucas Paqueta dan Krzysztof Piatek pada bursa transfer Januari, AC Milan terlihat bagus.
Gattuso tidak boleh menutup kemungkinan skuatnya kini mulai jemawa, merasa semuanya akan menjadi mudah bagi mereka.
Baca Juga : VIDEO - Operan ke Messi Bikin Pemuda 655 Miliar Barcelona Trending Topic
Tanda-tandanya terlihat dari tendensi kehilangan fokus yang dialami AC Milan.
Tim yang sebelumnya hanya kebobolan 3 gol dalam 8 pertandingan sejak Januari 2019 menderita gol saat pertandingan melawan Inter Milan baru berusia 3 menit dan laga kontra Sampdoria malah baru 33 detik.
AC Milan baru bangkit setelah situasinya menjadi sulit. Performa AC Milan dalam dua partai terakhir mengingatkan orang pada I Rossoneri di awal musim.
Dulu AC Milan juga sering kehilangan poin gara-gara kebobolan pada menit-menit awal atau menit-menit terakhir pertandingan.
Baca Juga : Hasil Lengkap Liga Inggris - Ukir Sejarah, Liverpool Jagonya Gol Menit 90
Lihat postingan ini di InstagramPelari Indonesia, Lalu Mohammad Zohri, sukses mempersembahkan medali emas. . #sprinter #zohri
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar