"Kami ingin saat kebersamaan ini menjadi lebih istimewa dengan acara kami #SaatnyaKumpulBareng menonton Liga Premier Inggris. Untuk menghadirkan keseruan menonton Liga Premier Inggris, kami telah bekerja sama dengan RCTI," ujar Arifa Islamie menambahkan.
Dalam kesempatan ini, Coca Cola Indonesia juga melaunching produk baru mereka, yakni kemasan khusus minumam berkarbonasi dengan wajah-wajah pesohor para pemain Liga Inggris.
Baca Juga : Hasil Liga Inggris - Mo Salah Bikin Spurs Cetak Gol Bunuh Diri, Liverpool Salip Man City
BolaSport.com berkesempatan melihat salah satu kemasan baru ini yang dihiasi wajah dari Gylfi Sigurdsson (Everton), David de Gea (Manchester United), Harry Kane (Tottenham Hotspur), dan Matt Doherty (Wolverhampton Wanderes).
"Dan untuk menambah keseruan penggemar Liga Premier Inggris di Indonesia, kami sudah mengeluarkan edisi terbatas yaitu Coca-Cola kemasan khusus Liga Premier lnggris," tutur Arifa Islamie.
"Kemasan khusus ini menampilkan 47 pemain dari 20 klub di Liga Premier Inggris," ucap Arifa lslamie lagi.
Baca Juga : VIDEO - Gol Freekick Terbaru Messi untuk Barca Dieksekusi dengan Jalan Kaki
Acara serupa sebelumnya sudah digelar di Bintaro eXchange saat pertandingan Manchester United melawan Liverpool pada 24 Februari 2019.
Selanjutnya, acara ini akan bergulir di Lapangan AEON BSD saat Manchester United menjamu Chelsea pada 28 April mendatang.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar