Penyerang muda mereka, Moise Kean, mampu menjalankan perannya dengan apik menggantikan Cristiano Ronaldo yang sedang dalam masa pemulihan cedera.
Persiapan mereka akan sempurna jika Juve akhirnya mampu meraup poin penuh saat melawan AC Milan.
Andai kata Juventus mampu mengunci gelar juara pada akhir pekan nanti, maka tim asal Turin itu bisa mengalihkan fokusnya penuh ke Liga Champions.
Baca Juga : Kapten Juventus Bela Moise Kean yang Mendapat Ejekan Rasisme
Dari catatan BolaSport, Juventus belum pernah mengalami kekalahan dari AC Milan sejak Oktober 2016 di Liga Italia.
Di sisi lain, AC Milan sedang mencoba meraih poin melawan Juventus dalam laga penting kali ini karena perjalanan mereka kurang mulus akhir-akhir ini.
Pasukan Gennaro Gattuso telah mengalami dua kekalahan beruntun saat melawan Inter Milan dan Sampdoria dan ditahan imbang oleh Udinese di kandang.
Milan masih berada di posisi keempat klasemen, bersaing dengan Atalanta dan Torino dalam perebutan tiket otomatis ke Liga Champions musim depan.
Baca Juga : Gattuso soal AC Milan Raih Hasil Imbang: Berat Bola seperti 120Kg
Milan belum pernah mengalahkan Juve dalam pertandingan tandang di liga sejak Maret 2011. Hal tersebut tentu menjadi tugas berat pada akhir pekan ini.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | sportmole.co.uk |
Komentar