"Malaysia Open 2019 berlangsung cukup intens dan saya bermain dalam beberapa laga yang cukup panjang," kata Lin Dan.
"Saya tadi merasakan kram pada bagian paha kaki kiri saya."
"Saya tidak ingin mengambil risiko berupa cedera serius menjelang perhelatan Piala Sudriman 2019," tutur pria 35 tahun ini memungkasi.
Baca Juga : Kemenangan Lin Dan di Malaysia Jadi Inspirasi Besar bagi Lee Chong Wei
Dengan demikian, Viktor Axelsen berhak melaju pada babak kedua Singapore Open 2019 untuk berhadapan dengan wakil Thailand, Kantaphon Wangcharoe.
Pada sisi lain, Lin Dan kembali gagal mengantongi gelar Singapore Open sejak terakhir kali mengikutinya tiga tahun lalu.
Lin Dan terakhir kali mengikuti Singapore Open pada tahun 2016, di mana saat itu dia takluk dari tunggal putra Indonesia, Sony Dwi Kuncoro, pada babak semifinal.
Sedangkan pencapaian terbaik Lin Dan pada Singapore Open dalam satu dekade terakhir terjadi pada edisi tahun 2011.
Kala itu, Lin Dan berhasil mencapai babak final sebelum akhirnya memilih walkover sebelum pertandingan dimulai.
Takhta juara Singapore Open 2011 pun pada akhirnya diserahkan kepada kompatriot Lin Dam, Chen Jin.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BWF |
Komentar