"Pada Malaysia Open ada faktor menang dan kalah angin. Saya bisa bermain bagus saat kalah angin, tetapi kurang bisa mengontrol saat menang angin," ucap Anthony.
"Kenta Nishimoto lebih baik ketimbang saya di aspek tersebut. Saya akan siapkan strategi main di lapangan soal aspek ini," kata dia menambahkan.
Anthony Sinisuka Ginting adalah satu dari dua wakil tunggal putra Indonesia yang melangkah ke babak kedua Singapore Open 2019.
Selain dia, Jonatan Christie juga berhasil menembus babak tersebut.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Badminton Indonesia |
Komentar