Mereka mampu unggul jauh dari Ricky/Pia dengan skor 20-9.
Meski sempat tertahan cukup lama pada game point tersebut, Ronald/Annisa berhasil menutup gim kesatu dengan kemenangan.
Baca Juga : Link Live Streaming Singapore Open 2019 - 2 Partai Seru dari Ganda Putra Bakal Tersaji
Memasuki gim kedua, Ronald/Annisa kalah start.
Perolehan poin mereka sering tertahan dari Ricky/Pia hingga tertinggal jauh 7-12.
Bahkan sepanjang gim kedua, Ronald/Annisa tercatat tak pernah unggul sehingga terpaksa merelakan gim kedua tersebut direbut oleh Ricky/Pia.
Pada gim ketiga, Ronald/Annisa sempat tertinggal pada paruh pertama dengan skor 9-11.
Setelah itu, sempat terjadi kejar-mengejar poin antara kedua pasangan, bahkan Ronald/Annisa sempat unggul 15-14 dari Ricky/Pia.
Namun, Ronald/Annisa justru tertahan di angka 15 cukup lama dan hanya sempat menambah satu poin sebelum laga tersebut berakhir.
Baca Juga : Singapore Open 2019 - Nyaris Kalah, Momota Akui sedang Tidak Fit
Selain Ricky/Pia, ganda campuran Indonesia juga dipastikan memiliki satu wakil pada babak perempat final Singapore Open 2019 karena Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja bakal berjumpa dengan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Sementara itu, peluang Indonesia untuk menambah amunisi pada babak perempat final Singapore Open 2019 dari nomor ganda campuran juga ada pada Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Saat berita ini diturunkan, tengah berlangsung pertandingan tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting melawan Kenta Nishimoto (Jepang) dan Praveen/Melati yang menghadapi unggulan kesatu asal China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BWF Tournament Software |
Komentar