Pada Piala Presiden 2017, Adam Alis saat itu bermain untuk Arema yang juga keluar sebagai juara turnamen terpilih jadi pemain terbaik.
Lalu, Piala Presiden 2018, Marko Simic terpilih menjadi pemain terbaik.
Selain itu Marko Simic juga menjadi top scorer dengan 11 gol dan Persija keluar sebagai juara turnamen.
Nah, untuk tahun ini ada enam kandidat pemain terbaik Piala Presiden 2019.
Keenam pemain itu ialah, Makan Konate (Arema FC), Manuchekhr Dzhalilov (Persebaya), Amido Balde (Persebaya), Dedik Setiawan (Arema FC), Ricky Kayame (Arema FC) dan Hansamu Yama (Persebaya).
Jika dilihat, enam kandidat pemain terbaik itu berasal dari dua tim finalis Piala Presiden 2019, Arema FC dan Persebaya.
Lalu, dari keenam pemain itu ada tiga pemain asing, Makan Konate, Manuchekhr Dzhalilov, dan Amido Balde dan tiga pemain lokal, Hansamu Yama, Ricky Kayame, dan Dedik Setiawan.
Lantas siapakah yang akan menjadi pemain terbaik Piala Presiden 2019?
Patut kita tunggu jalannya laga leg kedua final Piala Presiden 2019 yang akan dihelat di Stadion Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Jumat (12/4/2019) pukul 19.30 WIB.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | liga-indonesia.id |
Komentar