Setelah jeda, Jonatan Christie sempat tancap gas dan unggul jauh lima angka, 15-10.
Akan tetapi, Viktor Axelsen tak mau mengalah begitu saja dan mampu menyamakan kedudukan menjadi 18 sama.
Bahkan, mantan tunggal putra nomor satu dunia itu mampu berbalik memimpin dan meraih game point pada kedudukan 20-19.
Meski berada dalam tekanan, Jonatan mampu menyamakan kedudukan setelah netting tipisnya tak mampu dikembalikan Axelsen.
Duel sengit pun kembali terjadi pada masa setting point dan silih berganti memimpin perolehan poin.
Jonatan Christie akhirnya mampu menutup gim pertama dengan skor 24-22 setelah smash Viktor Axelsen jauh melebar keluar lapangan permainan.
Berita Transfer Persib- Achmad Jufroyanto, Persija, dan Penyerang Asal Timur Tengah https://t.co/IMORaFeiq4
— BolaSport.com (@BolaSportcom) April 12, 2019
Memasuki gim kedua, Jonatan Christie mencoba mengambil alih permainan dan sukses memimpin perolehan poin sejak awal.
Momentum itu sempat lepas saat Viktor Axelsen berbalik unggul 10-9 sebelum akhirnya mampu kembali dibalikkan Jojo yang mampu mencetak dua angka beruntung.
Setelah unggul 11-10 saat interval, Jojo kembali mendapat tekanan dari Axelsen yang mampu memaksa wakil Indonesia beberapa kali melakukan kesalahan.
Rentetan poin yang diraih Viktor Axelsen membuat pemain 25 tahun itu secara perlahan mampu menjauh meninggalkan Jonatan Christie.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar