Saat balapan dimulai dengan kondisi cuaca yang lebih baik dari saat sesi latihan, Lorenzo mengaku sebenarnya sudah menatap balapan dengan optimis.
Akan tetapi, masalah motor membuat lajunya terhenti dan memaksanya gagal melanjutkan balapan.
Sejauh ini, Lorenzo belum mengetahui secara pasti apa yang menjadi masalah pada motornya.
"Saya tak mendapat posisi start terbaik, tetapi saya sempat mampu memperbaiki laju saya dan mulai mendapat posisi yang bagus," ujar Lorenzo.
Baca Juga : Klasemen Sementara MotoGP 2019 - Dovizioso Geser Marquez di Puncak
"Menyedihkan kami memiliki sebuah masalah pada motor dan saya terpaksa berhenti balapan. Ini adalah sebuah masalah yang berbeda dari kemarin."
"Hal positifnya saya merasa sedikit bagus di sebuah sirkuit yang biasanya saya mendapat kesulitan. Sekarang kami menatap balapan di Jerez yang merupakan sirkuit kesukaan saya. Kami harap bisa lebih kuat di sana," tutur Lorenzo.
Sebelumnya, pada sesi kualifikasi MotoGP Americas 2019, Lorenzo juga mengalami masalah pada motornya.
Jorge Lorenzo terpaksa meninggalkan motornya di pinggir lintasan karena rantainya terlepas.
Klasemen Sementara MotoGP 2019 - Dovizioso Geser Marquez di Puncak https://t.co/71UeVLZ0PV
— BolaSport.com (@BolaSportcom) April 14, 2019
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | hondaracingcorporation.com |
Komentar