Max Biaggi menyebut jika jatuhnya Marquez sebagai hal yang biasa dan The Baby ALien bakal segera bangkit.
"Kegagalan finis bisa terjadi kapan saja. Namun jika terjadi saat Anda memimpin balapan, itu akan lebih sulit untuk diterima," kata Biaggi dikutip BolaSport dari Tuttomotoriweb.
"Marquez rasanya juga tahu hal itu bisa terjadi kapan saja. Menurut saya, dia masih menjadi favorit (juara dunia)," kata pria asal Italia ini.
Baca Juga : Diasapi Danilo Petrucci, Fabio Quartararo Justru Merasa Senang
Usai menyambangi Amerika Serikat, MotoGP 2019 akan memasuki seri keempat yang bakal digelar di Spanyol.
MotoGP Spanyol 2019 sendiri dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Jerez pada 3-5 Mei 2019.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | tuttomotoriweb.com |
Komentar