BOLASPORT.COM - Perundungan atau bullying dapat terjadi kepada siapa saja dan sering ditemukan pada lingkungan sekolah maupun lingkungan akademik lanjutan.
Definisi umum perundungan adalah tindakan yang dilakukan untuk menyakiti, mengintimidasi, atau memaksa pihak lain yang lebih lemah.
Dua atlet yang bernaung di bawah organisasi bela diri terbesar, ONE Championship, yaitu Stefer "The Lion" Rahardian dan Anthony "The Archangel" Engelen dari Indonesia turut angkat bicara atas fenomena bullying yang masih terjadi di lingkungan sekolah.
Anthony Engelen dan Perundungan
Anthony Engelen, petarung divisi featherweight di ONE, sempat mengalami perundungan atau bullying semasa masih bersekolah, baik di tingkat sekolah dasar maupun sekolah menengah atas di kota kecil bernama Ermelo, Belanda.
Baca Juga : Priscilla Lumban Gaol Incar Kemenangan Pembuka 2019 di ONE: For Honor
"Bullying itu terjadi karena saya adalah siswa yang bertubuh paling kecil di kelas," tutur Anthony Engelen.
"Walaupun gangguan itu tidak dilakukan oleh kawan-kawan sekelas, saya sering diganggu oleh siswa-siswa yang lebih senior di sekolah."
"Seni bela diri sangat mengajarkan saya untuk membela diri sendiri dalam situasi sulit, menjadikan saya lebih percaya diri."
"Saat para pelaku mencoba melakukan bullying, saya tahu caranya membela diri dan biasanya mereka akan segera menyadari bahwa mereka mengganggu orang yang salah."
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | onefc.com |
Komentar