Baca Juga : Piala Indonesia 2018, Bek Sayap Bali United Siap Redam Riko Simanjuntak
Becamex dan Home United (runner-up grup H) juga mengoleksi poin 7 dan menduduki peringkat kedua dan ketiga di tabel runner-up terbaik.
Artinya, untuk menjadi runner-up terbaik Persija juga harus mencetak banyak gol guna mengalahkan capaian +12 gol Ha Noi FC.
Sementara pertandingan terakhir Persija di fase grup Piala AFC 2019 akan menghadapi tim juru kunci yang sudah pasti tersingkir, Shan United, di Jakarta pada 15 Mei 2019.
Persija di atas angin saat berhadapan dengan Shan mengingat pada pertemuan pertama di Myanmar tim arahan Ivan Kolev itu menang dengan skor 3-1.
Bila Persija mampu lolos ke semifinal zonal ASEAN Piala AFC 2019, besar kemungkinan Indonesia akan memiliki dua wakil di babak tersebut.
Pasalnya, PSM Makassar yang tergabung di Grup H saat ini menjadi juara grup dengan poin 8 dari 4 pertandingan.
Andai menang saat melawan Home United pada 30 April nanti, tim Juku Eja dipastikan bakal lolos ke semifinal interzone ASEAN Piala AFC 2019.
Baca Juga : Bali United Terancam Tanpa Penyerang Utama saat Lawan Persija
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar