"Sebagai gantinya kami beri dia (Comvalius) fasilitas. Gak usah saya sebutkan itu apa," ujar Rudy.
Sylvano Comvalius didatangkan untuk memantapkan barisan penyerangan Arema FC, setelah tim beralias Singo Edan itu melepas Robet Lima Guimares.
Baca Juga : Daftar 10 Nama Asing Korban Pencoretan Klub Liga 1 2019
Striker 31 tahun itu dikontrak Arema FC selama dua musim.
"Kalau nanti dia moncer juga Arema yang untung," ucap Rudy.
Kembali ke sepak bola Indonesia, Comvalius merasa senang.
Comvalius mengalami masa emas bersama Bali United pada Liga 1 2017.
Saat itu Comvalius menjadi top scorer musim itu dengan 37 gol.
Pemain asal Belanda itu menjadi top scorer Liga Indonesia sepanjang masa, mangalahkan legenda sepak bola Indonesia, Peri Sandria.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | suryamalang.com |
Komentar