"Yang mendekati pasti pertandingan lawan Persipura home away. Lainnya mungkin antara Kalteng Putra. Tapi ini masih dikomunikasikan," ucap Haruna.
Selain untuk mengisi kekosongan, ujicoba ini disampaikan Haruna, sekaligus menjadi ajang seleksi pemain yang direncanakan akan segera bergabung dengan Slamet Nurcahyo dkk.
Pemain trial itu didatangkan untuk mengganti satu slot pemain asing, Dane Milovanovic yang terpaksa gagal berseragam Madura United musim ini karena masalah administrasi.
Baca Juga : Piala Indonesia 2018, Rekor Persib Kandas di Tangan Sang Mantan
"Ujicoba juga akan kami maksimalkan untuk mencoba pemain asing Asia yang akan trial di Madura United," tutup Haruna.
Hingga saat ini, Madura sudah miliki tiga pemain asing yakni Aleksandar Rakic (Serbia), Jaimerxon Xavier (Brasil), dan Zah Rahan Krangar (Liberia).
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Surya.co.id |
Komentar