Dalam catatan yang mereka tulis, Hazard menjadi pemain di Liga Inggris musim ini dengan jumlah gol plus assist terbanyak, yaitu 29 (16 gol dan 13 assist).
Jumlah itu lebih banyak ketimbang catatan 19 gol dan 8 assist milik Sergio Aguero (yang seorang striker murni) atau 17 gol dan 10 assist milik Raheem Sterling.
Baca Juga : VIDEO - Pemain yang Ingin Bela Timnas Indonesia Cetak Gol ke Gawang Ajax
"Pemain nomor 10 kami [Hazard] sedang menikmati musim yang penuh dengan momen-momen menarik," tulis Chelsea dalam website resmi mereka.
"Tidak terpilihnya dia dalam daftar susunan pemain terbaik telah dideskripsikan oleh banyak kalangan sebagai sebuah kelalaian yang mengejutkan.
"Tentunya, statistik ajaibnya pada musim ini tidak akan berarti baginya karena keputusan diambil berdasarkan hasil pemungutan suara."
Sebagai informasi, pemilihan susunan pemain terbaik tersebut merupakan hasil dari pemungutan suara yang dilakukan kepada seluruh pemain dari tim-tim Premier League.
View this post on Instagram
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | chelseafc.com |
Komentar