BOLASPORT.com - Olahraga lari bukan lagi sekadar gaya hidup melainkan punya segudang manfaat yang bisa Anda dapatkan.
Tren olahraga lari masih juga ramai dan banyak diikuti oleh orang-orang di berbagai negara. Salah satu event lari paling bergengsi adalah Mandiri Jogja Marathon (MJM), yang sukses diselenggarakan di Kompleks Candi Prambanan, Minggu (28/4/2019).
Ternyata tidak hanya sedang tren dan hits, lari memang menyimpan 6 manfaat hebat untuk tubuh. Dilansir dari Runnersworld, inilah 6 manfaat olahraga lari:
1. Berlari membuat Anda lebih bahagia
Banyak yang mengatakan olahraga ini bisa membuat kita terhindar dari stres dan merasa lebih rileks setelah melakukannya.
Melalui olahraga, khususnya lari, tubuh akan melepaskan hormon endocannabinoids yang membuat perasaan menjadi lebih baik.
Olahraga ini juga direkomendasikan untuk mereka yang mengalami kecemasan hebat dan rentan depresi.
Baca Juga : Mandiri Jogja Marathon 2019, Tawarkan Rute dengan Panorama Indah
Menurut jurnal Adolescent Health, berlari selama 30 menit setiap hari akan menambah konsentrasi dan memperbaiki suasana hati.
2. Menurunkan berat badan
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar