BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli bertekad melanjutkan catatan postifnya saat membalap pada seri MotoGP Spanyol 2019, akhir pekan nanti.
Franco Morbidelli berhasil meraih hasil memuaskan dengan menduduki posisi kelima pada balapan ketiga MotoGP musim ini yang digelar di Circuit of the Americas, Austin, Texas, Amerika Serikat (AS).
Jelang bergulirnya MotoGP Spanyol 2019 di Sirkuit Jerez, Morbidelli dihadapkan kembali dengan persoalan performa yang dinilai belum konsisten.
Pembalap asal Italia memang berhasil meraih hasil gemilang pada balapan terakhirnya di Austin, tetapi pada dua balapan sebelumnya, performa Morbidelli mengalami pasang surut.
Pada seri pembuka yang digelar di Qatar, rider bernomor 21 itu cuma bisa mengakhiri balapan di urutan ke-11.
Sementara itu, saat mengaspal di Autodromo Termas de Rio Hondo, Argentina, Morbidelli gagal menyelesaikan balapan sehingga tak bisa mempersembahkan poin untuk timnya.
Kini, terinspirasi dengan hasil cemerlang yang dia raih di Austin, Morbidelli pun bertekad melanjutkan catatan positifnya saat membalap di Jerez.
"Saya sangat bahagia setelah finis lima besar di MotoGP Americas, tetapi kami harus melanjutkan tren ini dengan cara yang sama, dengan kecepatan yang telah kami tunjukkan sejak balapan pertama," ucap Morbidelli yang dilansir BolaSport.com dari Crash.
"Kami telah mampu melaju dengan cepat, konsisten, dan kuat. Saya merasa baik dengan tim dan motor ini, tetapi kami harus menemukan cara untuk tetap berkembang selama musim ini, jadi kami harus tetap kuat dan mencoba memperbaiki posisi pada tabel klasemen," kata Morbidelli lagi.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Crash |
Komentar