BOLASPORT.COM - Pertandingan Barcelona melawan Liverpool pada semifinal partai pertama di Camp Nou, Rabu (1/5/2019) waktu setempat, akan menjadi ajang pembuktian bagi dua bek kiri terbaik dari kedua tim.
Barcelona dan Liverpool sama-sama dikenal memiliki bek sayap dengan naluri menyerang yang tinggi.
Jika Barca memiliki sosok Jordi Alba, maka Liverpool punya Andy Robertson dari kubu mereka.
Baca Juga: May Day, Persija dan Liverpool pun Kompak untuk Laga Terbaru Mereka
Kedua pemain tersebut akan saling terlibat bentrok pada leg pertama semifinal Liga Champions.
Baca Juga: Barcelona Vs Liverpool - Mustahil Matikan Lionel Messi Sendirian
Baik Jordi Alba maupun Andy Robertson, mereka disebut-sebut sebagai kandidat bek kiri terbaik di dunia.
Dilansir BolaSport.com dari The National, kedua bek kiri memiliki kemampuan sama untuk mendukung serangan balik dari posisi mereka yang didukung oleh stamina penuh sepanjang pertandingan.
Baca Juga: Liga Kamboja 2019 ‘Kejam’ dan Klub Elite Ini Jadi Korban Terbarunya
Alba telah menjadi pelayan utama Lionel Messi sejak dia bergabung kembali ke klub Catalan pada 2012.
Musim 2018-2019, bek berusia 30 tahun tersebut telah menyumbang 10 assist dengan tujuh di antaranya langsung kepada Messi di Liga Spanyol.
Baca Juga: Barcelona Vs Liverpool - Balasan Rakitic untuk Komentar Pedas Klopp
Pada pentas Liga Champions, Alba telah menyumbang empat assist dari sembilan pertandingan.
Sementara itu, Robertson telah mengemas 11 assist di Liga Inggris musim ini.
Baca Juga: Bersama Eks Pilar AC Milan, Klub Liga Thailand Ini Masih Sering Kalah
Bersama Trent Alexander-Arnold dan Virgil van Dijk, Robertson menjadi kekuatan utama lini pertahanan Liverpool saat ini.
Dalam urusan membuat assist di Liga Champions, kapten Skotlandia tersebut masih kalah dengan Alba.
Dirinya hanya membuat dua dari sembilan pertandingan.
Baca Juga: Rapor Terbaru 2 Pemain Indonesia di Malaysia, Saddil Ramdani Cemerlang
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | thenational.ae, Transfermarkrt.com |
Komentar