BOLASPORT.COM - Perlahan tapi pasti, dunia bulu tangkis Korea Selatan mulai menunjukkan taringnya kembali.
Dua gelar juara yang diraih Korea Selatan pada New Zealand Open 2019 menjadi salah satu bukti tersebut.
Apalagi, dua gelar tersebut didapat dengan menyimpan fakta istimewa.
Baca Juga : Awal yang Baik bagi Jonatan Christie Menuju Olimpiade Tokyo 2020
Pada nomor ganda putri, Kim So-yeong/Kong Hee-yong sukses menembus laga puncak dan memenangi gelar setelah melibas empat pasang ganda putri Jepang terbaik yang berada di jajaran 10 besar dunia.
Adapun pada tunggal putri, An Se-young berhasil meraih titel kampiun pertama sepanjang karier bulu tangkisnya setelah menundukkan peraih medali emas Olimpiade 2012, Li Xuerui (China), di babak final.
Yang membuat An Se-young terlihat spesial ialah fakta bahwa dia masih berusia 17 tahun dan saat ini menjadi salah satu siswi kelas dua Sekolah Menengah Atas (SMA) Gwangju, Korea Selatan.
Perjalanan tunggal putri peringkat 78 tersebut di New Zealand Open 2019 pun tak bisa dibilang mudah.
Baca Juga : Praveen/Melati Disebut Pelatih Lengah sehingga Kalah pada Final New Zealand Open 2019
An harus melewati hadangan tiga pemain unggulan yang peringkatnya jauh diatas dia, seperti Chen Xiaoxin (China), Zhang Beiwen (Amerika Serikat) dan Aya Ohori (Jepang).
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Berbagai Sumber, BWF |
Komentar