"Kegagalan merekrut Pep itu yang membuat Juventus beralih ke Conte," kata Oliviero.
Baca Juga: Perbandingan Sejarah Liverpool dengan Tottenham di Kompetisi Eropa
Nama Conte sebenarnya tak asing bagi Juventus, ia pernah menukangi klub asal Turin itu antara tahun 2011 hingga 2014.
Conte sempat mempersembahkan tiga gelar Serie A sebelum kemudian ia meninggalkan Juventus untuk menjadi pelatih timnas Italia.
Posisi Conte saat itu kemudian diambil alih Allegri yang bertahan hingga saat ini.
Selain Conte, setidaknya ada dua nama lain yang dikabarkan akan menjadi pelatih Juventus musim depan.
Mereka adalah Maurizio Sarri yang kini menukangi Chelsea dan Didier Deschamps yang membawa timnas Prancis menjadi juara Piala Dunia 2018 lalu.
Meski baru satu musim berada di Chelsea, Sarri terus dikabarkan akan kembali ke Italia.
Mantan pelatih Napoli sebenarnya sudah menolak laporan tersebut, tetapi Juventus kabarnya masih mempertimbangkan apakah akan mendekati Sarri atau tidak.
Gaya bermain Sarri yang menyerang dinilai jauh berbeda dengan Allegri yang memiliki pendekatan pragmatis.
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Sky Sport Italia |
Komentar